Selasa, 29 November 2011

Selamat Datang

Dalam menyikapi hubungan industialis pada saat ini yang penuh dengan dinamika dan tantangan-tantangan, baik berasal dari luar manajemen maupun berasal dari interen perusahaan.
Kami PT. Karsa Manunggal Pertiwi melihatnya sebagai romantika dunia usaha.

Tantangan dari luar berasal dari kebijakan Pemerintah yang sebagian besar belum mempertimbangan dengan sempurna kebutuhan-kebutuhan stabilitas Perusahaan, kebijakan sistim keuangan dan perbankan yang terkadang juga melupakan kondisi aktual nasabahnya. Termasuk tantangan yang tidak dapat dikesampingkan adalah dukungan masyarakat diluar Perusahaan yang terkesan tidak mau tahu dengan kondisi manajemen, bahkan memaksakan kehendak dengan melakukan intrik-intrik yang dapat menggangu kelancaran dunia usaha.

Termasuk kebijakan lembaga keuangan Internasional yang berdampak pada kebijakan investor, harus mendapat perhatian yang seksama.

Dari dalam manajemen tantangan stabilitas berasal dari kurangnya pemahaman para karyawan dan pekerja tentang hak dan kewajibannya sebagai bagian dari manajemen. Dimana tujuan manajemen adalah tujuan bersama dalam menciptakan dan mencapai target-target usaha. Keberhasilan manajemen adalah keberhasilan bersama. 

Dalam banyak kasus diperburuk oleh intervensi pihak-pihak diluar perusahaan demi kepentingan semu. Dengan kesadaran yang rendah yang dimiliki karyawan dan pekerja, kondisi ini akan semakin buruk dari hari kehari.

Untuk itu semua, kami PT. Karsa Manunggal Pertiwi yang dikelola oleh tenaga tenaga yang expert dalam bidang diatas, dapat menjadi pertimbangan utama sebagai partner dalam menciptakan hubungan industrialis yang berkualitas. 

Membangun ketenangan usaha baik bagi stock holder, manajemen dan para pekerja.


Manajemen

Tidak ada komentar:

Posting Komentar